Training Auditor SMK3 Batch III Bersertifikasi BNSP
By Admin,
Setelah sukses meloloskan 100% peserta training Auditor SMK3 dalam ujian kompetensi BNSP pada Batch II, HSP academy kembali menyelengarakan Training Auditor SMK3 Batch III bersertifikasi BNSP. Training diselenggarakan pada tanggal 15-17 May 2013 di HSP Academy Training Center. Meskipun jumlah peserta training hanya 4 orang, training berlangsung dengan sangat baik, para serta merasa sangat nyaman karena lebih banyak waktu untuk berinteraksi dengan instruktur, ibarat kelas eksekutif. Training dihadiri oleh 3 perusahaan yaitu; PT Nusantara Traisser, PT Total E&P Indonesie dan PT Thiess Contractor Indonesia.

Pelatihan yang difasilitasi oleh Ir. Azil Awaludin, MOHS adalah certified lead auditor OHSAS 18001. Disamping pemaparan materi, peserta juga diberikan praktek audit dan wawancara audit, serta membuat laporan audit.
Sejak dikeluarkannya PP 50 tahun 2012 tentang SMK3, maka semua perusahaan diwajibkan untuk memiliki Auditor SMK3. Salah pilhan yang paling tepat adalah dengan memperoleh sertifikat keahlian dalam bidang Audit SMK3 dari BNSP, dimana sertifikat ini merupakan sertifikasi profesia yang diakui secara nasional dan internasional.
Beberapa feedback positip dari peserta terhadap penyelengaraan training ini adalah sbb:
1. Memperoleh pengetahuan yang dalam tentang SMK3 PP 50 tahun 2012
2. Ruang training bersih dan ada mushalla
3. Mengetahui tata cara audit yang baik dan benar
4. Pengajar berpengalaman
Alhamdullillah semua peserta dinyatakan lulus dalam ujian kompetensi BNSP oleh assessor LSP K3.
SELAMAT KEPADA PESERTA YANG TELAH LULUS DALAM UJIAN KOMPETENSI AUDITOR SMK3 DAN MEMPEROLEH SERTIFIKAT PROFESI SEBAGAI AUDITOR SMK3.
SALAM K3